Ngentakrejo-Badan Permusyawaratan Kalurahan (BPK) telah melaksanakan kegiatan tahunan musyawarah kalurahan (muskal) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) pada jumat siang (28/06/2024) di gedung sebaguna Kalurahan Ngentakrejo. Hadir dalam acara tersebut oleh BPK, Lurah, unsur pamong, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan lembaga kemasyarakatan kalurahan. Sumarno, Selaku Ketua BPK sekaligur pimpinan musyawarah pada muskal kali ini.
Lurah Ngentakrejo, Sumardi, menyampaikan terima kasih atas kehadiran tamu undangan. dan berharap nantinya musyawarah dapat berjalan dengan lancar dan memperoleh hasil yang terbaik.
Tri Wahyuni, selaku carik Ngentakrejo menyampaikan materi untuk selanjutnya dicermati oleh peserta musyawarah kalurahan. Pencermatan RPJM Desa nantinya dijadikan pedoman dalam penyusunan RKP 2025. Dalam kesempatan ini peserta musyawarah juga menyampaikan usulan-usulan kegiatan pembangunan baik di kalurahan atau wilayah pedukuhan.
Setelah dilakukan pembahasan terhadap materi, di akhir acara seluruh peserta musyawarah menyepakati beberapa hal yang berketetapan menjadi kesepakatan akhir dari Musyawarah Kalurahan dalam rangka penyusunan RKP diantaranya Daftar Usulan Kegiatan Pedukuhan yang akan dijadikan sebagai bahan penyusunan RKP, Pembentukan Tim RKP dan Pembentukan Tim Verivikasi Penyusunan RKP.